
KOTA TASIK – Usai mengambil madu odeng, seorang buruh harian lepas warga Kampung Pasir Kembang, Desa Leuwibudah, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, ditemukan tak bernyawa, Selasa (01/12) siang.
Korban, antas nama Tatang (48), ditemukan tak bernyawa saat rebahan di sebuah warung di depan Rest Area Jalan Syech Abdul Muhyi Kampung Bagogog Kelurahan Urug Kecamatan Kawal Kota Tasik.
Informasi yang radartasikmalaya.com himpun di lapangan, korban pertama kali ditemukan tak bernyawa oleh warga sekira pukul 13.40 WIB.
Warga awalnya melihat korban sekadar tiduran di kursi warung tersebut.
“Katanya habis ngambil madu odeng, terus numpang istirahat sambil meminta air dingin,” ujar salah seorang warga sekitar lokasi kejadian yang enggan disebut namanya.
“Kemudian tidur-tiduran di depan warung. Pas mau dibangunin orang tersebut sudah meninggal,” sambungnya.
Kapolsek Kawalu, Polresta Tasikmalaya, Kompol Naryono membenarkan hal tersebut.
Tutur dia, identitas korban adalah Tatang, pekerja buruh harian lepas.
“Jadi korban tiduran di sebuah emperan warung. Sebelum meninggal, korban mengeluhkan sakit dada dan sakit bahu belakang,” tuturnya yang dihubungi melalui ponselnya, Selasa sore.
Sakit dada dan bahu bagian belakang itu, terang Kapolsek, berdasarkan keterangan dari rekan korban, Kajar (51), yang juga berprofesi buruh harian lepas warga Janggala, Sukaraja, Kabupaten Tasik.
“Lalu jasad korban diperiksa dan dibawa tim Inafis Polresta Tasik ke RSUD dr Sukarjo untuk pemeriksaan medis lebih lanjut,” jelasnya.
(rezza rizaldi)